Setiap orang memiliki caranya sendiri dalam me recharge kembali energi mereka. Ada yang dengan cara berkumpul dengan teman, ada yang dengan melakukan hobinya, kegiatannya yang sudah lama dia tidak lakukan dan ingin dia lakukan tapi tidak sempat. Ada yang me recharge kembali dengan cara pergi shopping, jalan-jalan, ngopi sendiri, pergi karaoke atau nongkrong sendiri. Ada juga dengan mempercantik diri, ke salon, atau ada juga dengan berdiam diri di kamar, dengan menonton netflix sepanjang hari.
Cara-Cara Orang Melakukan Me Time Berdasarkan Karakter
Setiap orang memiliki caranya yang berbeda-beda dalam menghilangkan penat, dalam melakukan re-charge. Mungkin ada beberapa dari kalian masih bingung bagaimana cara kalian me recharge energi kalian. Apakah dengan melakukan beberapa kegiatan. Ada yang dengan bermain game. Ada yang dengan tidur seharian. Bermacam-macam memang cara orang untuk me recharge energi mereka. Dan kalian yang belum tahu bagaimana cara kalian me recharge diri, mungkin kalian perlu waktu untuk berpikir. Tenangkan diri kalian, dan mulai berpikir hal apa yang membuat kalian senang.
Hal apa yang kira-kira bisa membuat kalian happy, dan merasa sangat menikmati. Dan kalian bisa melakukannya. Karena me time atau saat me recharge tenaga setiap orang memiliki cara berbeda dan itu bergantung pada kepribadian setiap orang. Bagi orang yang introvert, biasanya dia lebih cenderung berkurung di kamar dengan segala kebutuhannya, entah komputer, hp, komik, dan apa pun yang menjadi hobbinya. Dan dia akan fokus dengan hobinya. Dan dia bahkan bisa sampai lupa waktu saat menikmati kegiatannya. Dan dia bisa sangat betah dengan satu posisi saja. Dan dia bisa melakukan itu seminggu penuh. Dan mereka tidak merasa bosan.
Dan bagi yang ekstrovert, biasanya mereka lebih senang dengan berkumpul dengan teman-teman, bertemu dengan orang baru, melakukan beberapa liburan, perjalanan. Karena mereka biasanya tidak bisa diam di satu tempat. Dan menyelusuri suatu tempat dan bercengkerama dengan orang baru membuat mereka bisa sangat bersemangat.